Peduli Korban Banjir, Babinsa Kelurahan Sewu Terjun Langsung ke Lokasi Berikan Bantuan

    Peduli Korban Banjir, Babinsa Kelurahan Sewu Terjun Langsung ke Lokasi Berikan Bantuan

    SURAKARTA - Babinsa Kelurahan Sewu Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serma Samuel dan Serka Suryanto bersama dengan Relawan PMI, Sibat terjun langsung ke lapangan mengecek lokasi banjir sekaligus memberikan bantuan Sembako untuk korban bencana banjir di Wilayah Kelurahan Sewu Kecamatan Jebres, Sabtu (11/02/2023). Pukul 07:00 wib

    Danramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Kapten Cba Tri Rusman Prasetyo S.Sos menegaskan dirinya memerintahkan Anggotanya terutama Babinsa untuk terjun langsung ke wilayah guna mengetahui situasi di Lapangan sehingga dengan cepat memberikan bantuan.

    "Hujan yang terus menerus membuat debet air sungai Bengawan Solo meluap sehingga merendam beberapa rumah/pemukiman yang berada di bantaran sungai Bengawan solo.”terangnya.

    “Adapun Warga yang terdampak Banjir di Wilayah Kelurahan Sewu terdiri dari 42 KK, dengan total Jiwa 119 Orang.”tegas Danramil.

    "Kegiatan pemberian bantuan makanan serta membantu pasca banjir kepada warga yang terdampak dilakukan, ini merupakan wujud bentuk kepedulian TNI khususnya Kodim 0735/Surakarta terhadap warga masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan sandang pangan akibat dampak bencana banjir.”imbuhnya.

    “Kita melihat secara langsung kondisi masyarakat yang terdampak banjir ini. Semoga adanya bantuan makanan ini, dapat meringankan beban mereka, ”pungkas Danramil.

    (Arda 72)

    surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Warga, Babinsa Koramil 01/Laweyan...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Terjadinya Longsor, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami